Surabaya – Babinsa Kelurahan Bangkingan, Koramil 0830/21 Lakarsantri, Pelda Masroni, turun langsung ke ladang untuk mendampingi para petani dalam panen jagung di Dusun Karang Ploso RT 02 RW 02, Bangkingan, Jumat (07/02). Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan TNI terhadap ketahanan pangan dan kesejahteraan petani.
Dalam panen tersebut, Bapak Munadi, Ketua Kelompok Tani Karang Ploso Mandiri, bersama para petani penggarap, memanen jagung kecil yang diperuntukkan sebagai pakan ternak. Pelda Masroni turut membantu proses panen, sekaligus memberikan motivasi dan semangat kepada petani agar terus berproduksi demi mendukung kebutuhan pangan masyarakat.
"Kami ingin memastikan petani tetap semangat dalam bertani, karena mereka adalah tulang punggung ketahanan pangan. TNI hadir tidak hanya dalam bidang pertahanan, tetapi juga dalam membantu masyarakat, termasuk sektor pertanian, " ujar Pelda Masroni.
Bapak Munadi menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepedulian Babinsa yang selalu mendampingi para petani, mulai dari proses tanam hingga panen. Ia berharap dukungan ini terus berlanjut agar sektor pertanian semakin maju dan kesejahteraan petani meningkat.
Baca juga:
Prospek Usaha Budidaya Sayuran Hidroponik
|
Dengan adanya pendampingan dari Babinsa, diharapkan hasil panen semakin optimal dan para petani semakin termotivasi untuk terus berkarya dalam menjaga ketahanan pangan di wilayah Bangkingan dan sekitarnya.